Jumat, 25 Januari 2019

Day 16 level 5

Menstimulus anak suka membaca

🌸Hari ke 15 Alhamdulillah menjadi kebiasaan Abang sebelum tidur minta di bacakan buku cerita, sebelum baca buku cerita Abang menanyakan nama2 nabi dan malaikat apa tugasnya, seperti pertanyaan kalo yang disebelah kanan malaikat apa Bu? , Yang menjaga pintu neraka malaikat apa? Kalo pintu surga?, Kenapa pintu neraka mesti dijaga? Masya Allah mungkin karena sering dibacakan buku cerita alhamdulillah😊

🌸Semalem membaca cerita berjudul "pedagang yang amanah tawakal dan menepati janji", yang uraiannya berkisah tentang seorang pedagang yang merugi dan akhirnya meminjam uang pada sahabat dengan penjamin Allah dalam jangka 6 bulan.karena si pedagang ga bisa pulang dalam waktu tersebut namun pedagang itu melakukan cara lain agar bisa ngembalikan utangnya tsb.karena penjamin Allah semua amanah dipermudah dan dilancarkan subhanallah.



🌺Ibu hari ini membaca ebook resume kulwapp IP Asia tentang menjadikan anak yang tangguh tidak mudah terpengaruh,terhipnotis,tersihir oleh lingkungan diluar,intinya pola pengasuhan ayah dan ibu harus seimbang, umur 0-7 masa anak menjadi raja/ratu, umur 7-12 anak mulai diajarkan untuk berbagi dan yang lainnya.


*Bunda sayang*
*Ibu profesional*
*IIP*
*For things to change, i must change first*

Tidak ada komentar:

Posting Komentar